10 match ban for Suarez. is it fair...?




Seperti yang kita ketahui saat pertandingan Liverpool vs Chelsea Minggu, 21 April 2013 lalu terjadi insiden yang tidak sportif yang dilakukan oleh pemain Liverpool, Luis Suarez. Aksi penggigitan ini terlepas dari penglihatan wasit sehingga suarez terhindar dari sanksi di lapangan. Terhindar dari sanksi di lapangan bukan berarti dia akan terhindar pula dari sanksi Asosiasi Sepakbola Inggris atau biasa disebut FA. Tepat 3 hari setelah pertandingan FA menjatuhkan sanksi yaitu Suarez di hukum tidak bermain dalam 10 pertandingan Liverpool selanjutnya, itu berarti dia tidak akan bermain pada sisa 4 pertandingan musim ini dan 6 pertandingan musim depan. WOW.

Pertanyaannya adalah apakah ini cukup adil untuk hukuman penggigitan yg dilakukan Suarez, seringkali FA memberikan hukuman yang tidak wajar kepada striker the reds ini coba kita bandingkan kasus Suarez dengan pelanggaran-pelanggaran yang pernah terjadi di liga Inggris lainnya


1. Penggigitan Defoe kepada Marcherano 

pada tahun 2006 silam, terjadi aksi yang sama seperti yang dilakukan suarez. Tapi actor utamanya adalah jermain defoe yang bermain bersama tottenham hotspurs. Defoe melakukan penggigitan kepada Javier Marcherano yang kala itu bermain di West Ham dan Defoe hanya mendapat kartu kuning dari wasit tanpa ada larangan bertanding dari FA. Are you kidding me, FA ?

2. Tendangan Hazard ke seorang ball boy 

Ketika pertandingan Chelsea vs Swensea city lalu, eden Hazard melakukan tindakan kekerasan. Pada menit ke 80’ seorang ball boy yang seharusnya memberikan bola ketika bola keluar lapangan tetapi dia malah menjaga dan terkesan membuang waktu. Hazard pun tampak kesal dan langsung mendaratkan tendangan ke rusuk bocah ball boy tadi hingga ia tersungkur ke tanah. Memang karena tindakkan ini hazard langsung diberikan kartu merah oleh wasit. Tapi FA hanya memberikan hukuman 3 KALI larangan bertanding untuk tindakan kekerasan yang bisa mencederai sang ball boy ini, ckckck

3.  Tackle 2 kaki Aguero

di semifinal Piala FA antara Chelsea kontra Manchester City, Minggu 14 April 2013, Aguero menackle kearah paha david luiz, namun wasit yang memimpin jalannya hanya memberikan tendangan bebas untuk Chelsea. Padahal jelas-jelas Aguero tidak mengincar bola dan itu termasuk pelanggaran berbahaya dan layak untuk diganjar kartu merah dan hukuman larangan bertanding. Dan asosiasi sepakbola inggris ini menganggap tendangan bebas yang diberikan wasit sudah cukup dan tidak ada larangan atau denda untuk Aguero.

4. Rasisme John Terry 

Dan inilah yang paling mencolok. Oktober 2012 lalu saat Chelsea kontra QPR John Terry tebukti melontarkan nada Rasialis kepada Anton Ferdinand. FA pun mendakwa kapten Chelsea ini dengan denda £2.500 atau sekitar Rp36 juta dan larangan 4 pertandingan. Bandingkan dengan kasus serupa yang dilalukan Luis Suarez terhadap pemain Manchester United Patrik Evra, FA menjatuhkan sanksi larangan bermain selama 8 PERTANDINGAN dan denda sebesar £40.000 atau Rp583 juta. AMAZING

Melihat perbandingan di atas apa FA sudah cukup adil dalam menjatuhkan hukuman ??

menurut saya sendiri FA memberikan hukuman bukan memandang dari apa yang dilakukan pemain, tapi lebih tertuju pada siapa yang melakukan tindakan menyimpang itu, sebagaimana yang kita tau disamping skillnya dalam meliak liuk pertahanan lawan, suarez memang pemain yang terkenal dengan banyak tindakan controversialnya

Previous
Next Post »
0 Komentar